Selasa, 14 April 2015

Definisi PTI


I. Pengenalan Teknologi Informasi

A.Pengertian Teknologi Informasi (TI)

Teknologi adalah ilmu atau alat yang merepresentasikan seni atau seni yang dipakai dalam industri ataupun bisnis. Sedangkan teknologi informasi adalah ilmu atau penggunaan alat yang berkaitan dengan komponen, layanan dan semua tentang informasi , dimana nantinya informasi itu akan diolah dan didistribusikan.

Tujuan Teknologi informasi :

Memecahkan suatu masalah
Efektifitas dan efisiensi dalam bekerja
Mengembangkan kreatifitas

Fungsi Teknologi Informasi
Menangkap (capture)

Yaitu menangkap masukan atau input dari perangkat lain, misalnya keyboard, mouse dll.
Mengolah (Process)

Mengolah data untuk kemudian dijadikan sebuah informasi.
Menghasilkan (Generating)

Menghasilkan suatu informasi yang berguna dan dapat dimengerti.
Menyimpan (Storage)

Menyimpan suatu informasi yang diperoleh ke dalam media penyimpanan, misalnya harddisk, flashdisk, dll.
Mencari Kembali (Retrival)

Mencari atau menelusuri data yang telah disimpan di media penyimpanan.
Mentransmisi (Transmission)
Mengirimkan suatu informasi dari suatu media ke media lainnya.
Urgensi Teknologi Informasi

Pentingnya teknologi informasi disebabkan oleh :

Rumitnya tugas manajemen
Perkembangan era globalisasi
Diperlukannya respon yang cepat
Adanya persaingan bisnis
Peningkatan layanan dan mutu di berbagai bidang

Komponen-komponen Teknologi Informasi

Teknologi informasi terdiri dari komponen berikut ini :

1) Hardware

Hardware merupakan perangkat keras komputer yang tampak fisiknya dan dapat disentuh. Misalnya monitor, keyboard, mouse, kotak CPU, dll.

2) Software

Software adalah perangkat lunak komputer yang tidak tampak keberadaan fisiknya atau tidak dapat disentuh. Suatu software harus terdiri dari Program, Dokumen, dan Data.

3) Brainware

Brainware adalah orang yang mengoperasikan komputer.

Selain ketiga komponen diatas, ada juga beberapa bagian lain dari teknologi informasi. Yaitu :

1) Firmware

Firmware adalah software yang ditanamkan di dalam hardware yang sifatnya semi permanen. Misalnya : BIOS.

2) Infoware

Infoware contohnya bisa berupa User manual, cyber law dan SOP.

Pemanfaatan Teknologi Informasi

Teknologi informasi banyak dimanfaatkan dalam berbagai bidang misalnya :
Pendidikan
Industri
Perbankan
Hiburan
Pemasaran
Manajemen produksi
Dll.

Perlunya Teknologi Informasi, karena:

-Kompleksitas tugas manajemen
-Pengaruh Globalisasi
-Perlunya response time cepat
-Tekanan persaingan bisnis

Keuntungan Teknologi Informasi :

-Speed, Consistency, Precision, Reliability
Teknologi Informasi dalam Berbagai Bidang :
Akuntansi, Finance, Marketing, Produksi atau Manajemen Produksi, Manajemen Sumber Daya Manusia (SDM).

B. Sistem Informasi

- Pengertian Sistem Informasi

   Sistem_informasi adalah kombinasi dari teknologi informasi dan aktivitas orang yang menggunakan teknologi itu untuk mendukung operasi dan manajemen.Dalam arti yang sangat luas, istilah sistem informasi yang sering digunakan merujuk kepada interaksi antara orang, proses algoritmik, data, dan teknologi. Dalam pengertian ini, istilah ini digunakan untuk merujuk tidak hanya pada penggunaan organisasi teknologi informasi dan komunikasi (TIK), tetapi juga untuk cara di mana orang berinteraksi dengan teknologi ini dalam mendukung proses bisnis.

   Sistem informasi adalah gabungan yang terorganisasi dari manusia, perangkat lunak, perangkat keras, jaringan komunikasi dan sumber data dalam mengumpulkan, mengubah, dan menyebarkan informasi dalam organisasi. Sistem informasi adalah suatu sistem di dalam suatu organisasi yang mempertemukan kebutuhan pengolahan transaksi harian, mendukung operasi, bersifat manajerial dan kegiatan strategi dari suatu organisasi dan menyediakan pihak luar tertentu dengan laporan-laporan yang diperlukan.
   Sistem yang menggunakan teknologi komputer untuk mengumpulkan,memproses, menyimpan, menganalisis dan menyebarkan informasi.

- Sistem Informasi
Data : fakta mentah.
Informasi : data yang telah diorganisir sehingga memberi arti.
Pengetahuan : Informasi yang diproses sehingga memberikan pembelajaran, pemahaman untuk dapat diaplikasikan.
Sistem Informasi Berbasis Komputer atau Computer Based Information System (CBIS)
Sistem Informasi yang menggunakan komputer dan teknologi komunikasi untuk melakukan tugas-tugas yang diinginkan.

Infrastruktur Informasi :

1. Perangkat Keras (Hardware)

—Komponen Hardware :
Central Processing Unit(CPU)
—Media Penyimpanan atau Memory
—Input Device (Peralatan Input)
Output Device (Peralatan Output
—Communication Device (Peralatan Komunikasi)
2. Perangkat Lunak (Software)

—Sistem Perangkat Lunak :
—System Control Program
—System Support Program
System Utility Program
—System Performance Monitor
System Security Monitor

—Jenis Aplikasi Perangkat Lunak :
—Proprietary Application Software
Off the shelf Application Software

3. Jaringan dan Komunikasi :

     Jaringan (network) adalah sebuah sistem operasi yang terdiri atas sejumlah komputer dan perangkat jaringan lainnya yang bekerja bersama-sama untuk mencapai suatu tujuam yang sama atau suatu jaringan kerja yang terdiri dari titik-titik (nodes) yang terhubung satu sama lain, dengan atau tanpa kabel. Masing-masing nodes berfungsi sebagai stasiun kerja (workstations). Salah satu nodes sebagai media jasa atau server, yaitu yang mengatur fungsi tertentu dari nodes lainnya. Pada dasarnya teknologi jaringan komputer itu sendiri merupakan perpaduan anatara tenologi komputer dan juga teknologi komunikasi.

Tipe jaringan :
1. LAN (Local Area Network)
2. MAN (Metropolitan Area Network
3. WAN (Wide Area Network)
4. Internet

   Istilah komunikasi dalam jaringan mengacu pada membaca, menulis, dan berkomunikasi melalui/menggunakan jaringan computer. Komunikasi dalam jaringan adalah cara berkomunikasi dimana penyampaian dan penerimaan pesan dilakukan dengan atau melalui jaringan internet. Komunikasi yang terjadi di dunia semu biasa desebut komunikasi dunia maya atau cyberspace.

    Komunikasi dalam jaringan pertama dimulai tahun 1960, di sebuah universitas of Hawaii yang memiliki daerah yang luas dan berkeinginan untuk menghubungkan computer-komputer yang tersebar di kampus tersebut. Kemudian Universitas of Hawaii mengembangkan teknologi Ethernet (perangkat komunikasi pada computer) dengan nama “ALOHA”. Di dalam Ethernet tersebut ditanam sebuah software yang didalamnya terdapat sebuah protocol yang pada saat itu disebut dengan nama ARPANET, yang diluncurkan tahun 1969. ARPANET untuk saat ini sudah berkembang menjadi nama internet yang berasal dari interconnected network. Penggunaan komunikasi dalam jaringan dalam dunia pendidikan pertama kali tahun 1980-an ditandai dengan pengenalan komputer sebagai media pendidikan dan pertengahan tahun 1990 dengan munculnya word wide web.

4. Basis Data (Database)

     Data, yaitu sebuah gambaran dari kenyataan, konsep atau instruksi dalam bentuk formal yang sesuai untuk komunikasi, interprestasi atau proses oleh manusia atau oleh peralatan otomatis.
Komunikasi data pertukaran informasi antara 2— peralatan, yang datanya dikirim melalui : Jaringan umum / public network— Melalui jaringan telepon, telex dan data— Jaringan pribadi / private network— Saluran pribadi berupa point to point— melalui saluran sewa

    Database atau basis data adalah kumpulan data yang disimpan secara sistematis di dalam komputer dan dapat diolah atau dimanipulasi menggunakan perangkat lunak (program aplikasi) untuk menghasilkan informasi. Pendefinisian basis data meliputi spesifikasi berupa tipe data, struktur, dan juga batasan-batasan data yang akan disimpan. Basis data merupakan aspek yang sangat penting dalam sistem informasi dimana basis data merupakan gudang penyimpanan data yang akan diolah lebih lanjut. Basis data menjadi penting karena dapat menghidari duplikasi data, hubungan antar data yang tidak jelas, organisasi data, dan juga update yang rumit.

   Proses memasukkan dan mengambil data ke dan dari media penyimpanan data memerlukan perangkat lunak yang disebut dengan sistem manajemen basis data (database management system | DBMS). DBMS merupakan sistem perangkat lunak yang memungkinkan user untuk memelihara, mengontrol, dan mengakses data secara praktis dan efisien. Dengan kata lain semua akses ke basis data akan ditangani oleh DBMS. Ada beberapa fungsi yang harus ditangani DBMS yaitu mengolah pendefinisian data, dapat menangani permintaan pemakai untuk mengakses data, memeriksa sekuriti dan integriti data yang didefinisikan oleh DBA (Database Administrator), menangani kegagalan dalam pengaksesan data yang disebabkan oleh kerusakan sistem maupun disk, dan menangani unjuk kerja semua fungsi secara efisien.

Data adalah kumpulan fakta yang mewakili suatu objek tertentu berupa angka, simbol, tulisan dll.

Jenis-jenis data :
Teks
Gambar
Audio
Video

Information Management Personel Arsitektur Informasi :
- Perencanaan terhadap kebutuhan informasi

Kemampuan Sistem Informasi :

1. Proses transaksi cepat dan akurat
2. Kapasitas penyimpanan besar dan akses cepat
3. Komunikasi cepat, dll.

Hubungan data, informasi dan knowledge :

    Data merupakan rangkaian fakta yang mewakili berbagai objek. Dimana selanjutnya kumpulan dari beberapa data tersebuat akan diolah atau diproses sehingga menjadi sebuah informasi yang utuh. Informasi ini yang kemudian memiliki suatu nilai tertentu sehingga orang yang mengakses informasi menjadi mengerti. Setelah mengerti informasi tersebut, maka akan diperoleh suatu keputusan untuk mengambil tindakan lanjutan tertentu.

Sumber informasi :
Informasi dapat bersumber dari :
Observasi
Kuesioner/Pertanyaan
Mencatat/ merekam suatu kejadian tertentu
Simulasi
Media massa
Alat telekomunikasi
Dll

Evolusi Abad Informasi :
Abad Pertanian ( Tahun <1980 )

Pada abad ini kegiatan bertani sepenuhnya dikerjakan menggunakan tangan manusia.
Abad Industri ( Tahun 1800 – 1957 )

Pada abad ini manusia sudah bekerja di pabrik dan semua kegiatannya dikerjakan oleh tenaga manusia dan mesin.
Abad Informasi ( Tahun 1957 – sekarang )

Dimana pekerja terdidik menggunakan tenaga manusia dan teknologi informasi untuk bekerja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar